Sumber Alkitab / 1 October 2018 Inta Official Writer Pekerjaan sebagai gembala sudah banyak ditulis sejak kitab Perjanjian Lama. Salah satunya pada jaman Nabi Yehezkiel, dimana ia menyoroti kondisi Bangsa Israel yang sepertinya tidak punya Bangsa Israel yang tidak setia kepada Allah, Israel tertawan dan dibawa ke negeri orang Babel. Bangsa Israel kehilangan kebebasannya sekaligus kebahagiaannya. Ditengah-tengah masa sulit tersebut, Nabi Yehezkiel ikut terbuang bersama-sama dengan Bangsa Yehezkiel 341-10, pemimpin Israel tidak lagi melaksanakan panggilannya dan bertanggung jawab. Dengan egoisnya, pemimpin-pemimpin Israel memilih untuk melayani kepentingan mereka masing-masing. Hal ini membuat Tuhan mengambil alih pemimpin-pemimpin Israel dan memilih untuk menggembalakan bangsa pilihan-Nya 3415-16, "Aku sendiri akan menggembalakan domba-dombaKu dan Aku akan membiarkan mereka berbaring, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Yang hilang akan Kucari, yang tersesat akan Kubawa pulang, yang luka akan Kubalut, yang sakit akan Kukuatkan, serta yang gemuk dan yang kuat akan Kulindungi; Aku akan menggembalakan mereka sebagaimana seharusnya."Dari ayat di atas, berikut adalah 4 teladan Tuhan saat menggembalakan domba-dombaNya. 1. Membiarkan domba-dombaNya berbaring Kalimat ini sangat menjelaskan suasana yang tenang dan nyaman. Bukankah kita hanya bisa berbaring saat semuanya terasa nyaman? Seorang gembala yang baik akan berusaha untuk membuat domba-dombanya merasa tenang dan nyaman. Inilah yang Tuhan lakukan bagi kita sebagai umatNya. Kalimat ini tidak berarti kita tidak akan mengalami kesulitan saat memutuskan menjadi domba Allah, melainkan ini merupakan janji Tuhan kalau Ia tidak akan pernah membuat kita gelisah. Seperti pengalaman Daud yang penuh dengan tantangan, Daud berkata dalam Mazmur 36, “Aku membaringkan diri, lalu tidur; aku bangun, sebab TUHAN menopang aku!”2. Mencari domba yang hilang dan tersesatSebagai salah satu makhluk hidup yang membutuhkan kawanan, domba yang tersesat bisa kehilangan sukacitanya, rasa aman, dan ia selalu merasa kebingungan. Ketika kita sebagai domba tersesat, Tuhan tidak akan pernah meninggalkan kita sedetikpun. Dia akan selalu membawa kita berada pada kawanan kita, tempat yang juga Lewat Permainan Ludo Dan Ular Tangga, Tersemat Pelajaran Tentang Bangkit Dari Keterpurukan3. Membalut luka dan menguatkan yang sakit Sesulit apapun masalah yang kita terima, Tuhan selalu sedia untuk mengobati segala penyakit kita. Baik itu penyakit fisik maupun hati kita yang terluka. Saat kita membutuhkanNya, Tuhan akan selalu ada buat kita. Dia akan menyembuhkan setiap luka yang ada pada setiap kita. 4. Tidak hanya untuk yang lemah, Ia juga melindungi yang gemuk dan kuat Tuhan tidak pernah membeda-bedakan kita sebagai anakNya. Perhatian Tuhan bukan hanya buat mereka yang lemah, tetapi juga buat mereka yang kuat dan gemuk. Semua domba membutuhkan perhatian dari gembalanya. Tanpa terkecuali, Tuhan memperhatikan kita semua sebagai dombaNya. Sebagai domba Tuhan, Ia akan selalu menjagai kita. Lantas, buat apa lagi kita khawatir dan takut akan hari esok? Sebagai pelayan Tuhan, kita juga harus bisa meneladani sikap Tuhan sebagai gembala sebagaimana yang dijelaskan dalam kitab Yehezkiel di atas. Sumber sumber Halaman 1
Daud(Raja Israel Bersatu) Raja Israel terbesar di Alkitab yang pertama adalah Daud. Daud adalah raja kedua Israel setelah Saul. Awalnya Daud hanyalah seorang gembala kambing domba ayahnya. Namun, ketika Saul telah ditolak oleh Tuhan sebagai raja Israel (lihat poin 10 di bawah), maka Daud diurapi oleh nabi Samuel menjadi raja IsraelKeluarga Rebank telah turun-temurun beternak domba di bagian utara Inggris. Dalam bukunya yang luar biasa, The Shepherd’s Life Kehidupan Seorang Gembala, James Rebank menceritakan bagaimana keluarga mereka membangun sebuah peternakan dengan menggarap area kecil yang ditumbuhi alang-alang dan onak. Hanya gembala-gembala tangguh yang dapat melakukan pekerjaan seperti ini. Keluarga Rebank bekerja keras untuk memelihara hidup domba-domba jenis Herdwick milik mereka di sepanjang musim dingin yang panjang dan gelap, di tengah ancaman es dan hawa dingin serta jarangnya rumput di padang. Sepanjang tahun, mereka berjuang melindungi domba peliharaan mereka dari penyakit dan mengusir hewan-hewan pemangsa. Mereka mengawasi kawanan domba mereka dengan keuletan yang teguh, kasih sayang yang lembut, dan kegigihan yang tangguh. Seperti gembala pada umumnya, keluarga Rebank senantiasa penuh perhatian dan murah hati. Mereka memberikan segalanya demi domba-domba mereka. Kisah yang ditulis James Rebank itu menggugurkan bayangan kita akan indah dan romantisnya beternak domba. Para gembala tidak menghabiskan hari-hari mereka dengan berjalan-jalan melalui kawasan pedesaan yang subur sambil bermain-main dengan hewan yang lucu. Mereka benar-benar menghadapi bahaya. Pikirkanlah gambaran Mazmur 23. Doa yang sangat terkenal ini—dan penghiburan yang ditawarkannya—menyatakan satu kebenaran mendasar Sang Gembala selalu menjaga kita. “Tuhan adalah gembalaku,” kata sang pemazmur, “takkan kekurangan aku” 231. Kalimat ini mendasari seluruh kelanjutan mazmur ini—dan seluruh hidup kita. Kata-kata ini tidak mengabaikan suramnya realitas kehidupan yang kita hadapi. Namun, kata-kata penghiburan ini mengumumkan sebuah pernyataan yang nyata Karena kita mempunyai Gembala yang baik, kita memiliki segala yang kita butuhkan. Gembala itu menuntun kita kepada padang rumput yang hijau di pinggir air yang tenang dan segar. Dia menyegarkan jiwa-jiwa kita yang lelah, sedih, dan gelisah. Sayangnya, seperti kata pemazmur, kita masih harus “berjalan dalam lembah kekelaman” Namun, bahkan di sana pun kita dapat menolak untuk takut—bukan karena kita mampu mengendalikan situasi yang ada, tetapi karena kita telah bertemu dengan Sang Gembala yang dapat diandalkan, dan kesetiaan-Nya untuk menyertai itu memusnahkan segala ketakutan kita. “Aku tidak takut bahaya,” kata pemazmur, “sebab Engkau besertaku” Dalam dua minggu terakhir, ada beragam pesan dan kabar menyedihkan yang saya terima. Seorang teman harus melarikan suaminya ke rumah sakit karena penyakit yang mengancam nyawa. Seorang teman lain terancam kehilangan apartemennya karena tidak bisa membayar sewa. Dunia menyaksikan bagaimana COVID-19 mengancam seluruh sendi kehidupan yang kita jalani. Di mana-mana, begitu banyak orang benar-benar membutuhkan pertolongan, tetapi bahkan di tengah kengerian yang sangat nyata, sang pemazmur mengatakan bahwa kita tidak perlu takut. Ketika musuh hendak menerkam kita dengan taring-taringnya yang tajam, Sang Gembala melawannya dengan penuh kuasa dan kegigihan. Kita tidak perlu takut karena kita memiliki seorang Gembala yang baik dan berkuasa. Gada dan tongkat-Nya menghibur kita Tongkat kait yang digunakan untuk menarik domba yang tersesat dari pinggir jurang dan gada alat pukul yang digunakan untuk memukul pergi hewan pemangsa itu menyatakan bagaimana Sang Gembala adalah pribadi yang lembut sekaligus tangguh. Lebih dari itu, Gembala kita juga menyediakan pesta perjamuan di tengah kesulitan kita. Dia memberikan kelimpahan—lebih dari yang kita butuhkan Gembala kita selalu mengawasi demi kebaikan kita, mencari kita dengan tiada lelah, dan mengenyahkan musuh yang hendak mengusik kita. Orang-orang Kristen mula-mula membaca Mazmur 23 dengan memahami bahwa Yesus adalah Sang Gembala yang sejati. Sebenarnya kita tidak perlu membaca tulisan-tulisan kuno untuk membuat kaitan tersebut, karena Yesus sendiri sudah melakukannya. “Akulah gembala yang baik,” kata-Nya Yoh. 1011. Segala sesuatu yang dilakukan sang gembala dalam Mazmur 23 sekarang dilakukan Yesus untuk kita. Karena Dialah Gembala kita yang baik, kita mempunyai segala sesuatu yang kita perlukan. Tuhan Yesus memberikan kita istirahat yang tenang. Dia memulihkan hati kita yang hancur. Dia membawa kita melewati lembah kekelaman bukan mengitari, tetapi melewatinya. Ketika kita tersesat, Yesus memperlakukan kita dengan baik, lembut, dan penuh kasih. Ketika musuh hendak menerkam kita dengan taring-taringnya yang tajam, Sang Gembala melawannya dengan penuh kuasa dan kegigihan. Jika kita ingin mengenal karakter Yesus, kita dapat melakukannya dengan menggali karakter sang gembala dalam Mazmur 23. Yesus setia dan tidak akan pernah meninggalkan kita. Dia murah hati dan selalu menyediakan kebutuhan kita. Dia bijaksana dan selalu mengetahui apa yang sungguh kita butuhkan. Yesus lemah lembut dan membalut hati kita yang cemas. Dia kuat dan sanggup melindungi kita dari apa pun yang mengancam kita bahkan dari hal-hal dalam diri yang cenderung merugikan kita sendiri. Yesus pantang menyerah dan setia mencari kita dengan kasih-Nya sampai akhir. Di Israel masa kini, para gembala sering tidur dekat domba-domba mereka supaya dapat berjaga-jaga sepanjang malam. Para gembala masih sering membawa gada untuk mengusir hewan pemangsa. Mereka menggunakan cara memanggil yang unik sebagai sinyal untuk memberi tahu domba-domba itu bahwa mereka dekat. Suatu kali di Israel, saya mengamati para gembala dengan kagum. Kemampuan, kegesitan, dan pengenalan mereka akan domba-domba dan lingkungan pedesaan di sana sungguh menginspirasi saya. Saya juga dikuatkan melihat kelemahlembutan mereka dalam memelihara kawanan mereka dan juga kesigapan untuk melindungi domba-domba itu dari bahaya. Domba-domba itu pun tinggal tenang dan aman dalam pemeliharaan sang gembala. Demikian pula dengan kita. –Winn Collier, penulis Our Daily Bread Persembahan kasih seberapa pun dari para pembaca di Indonesia memampukan Our Daily Bread Ministries untuk menjangkau orang-orang dengan hikmat Alkitab yang mengubahkan hidup. Kami tidak didanai atau berada di bawah kelompok atau denominasi apa pun. Paragembala juga berfungsi sebagai pengingat bahwa Yesus datang sebagai gembala bagi kawanan Israel dan sebagai domba persembahan yang akan menghapuskan dosa dunia. The shepherds also served as a reminder that Jesus was coming as both the shepherd to the flock of Israel and as the sacrificial lamb that would take away the sins of the world. ”Seperti seorang gembala ia akan menggembalakan kawanannya. Dengan lengannya ia akan mengumpulkan anak-anak domba; dan di dadanya ia akan membawa mereka.”—YESAYA 4011. GEMBALA sering disebutkan dalam Alkitab, mulai dari buku yang pertama, Kejadian, sampai buku yang terakhir, Penyingkapan, atau Wahyu. Kejadian 42; Penyingkapan 125 Tokoh-tokoh seperti Abraham, Musa, dan Raja Daud, adalah gembala. Sang pemazmur Daud dengan indah melukiskan tanggung jawab dan kekhawatiran seorang gembala yang baik. Dan, sebuah mazmur yang bisa jadi ditulis oleh Asaf menyebut Daud sebagai gembala atas umat Allah pada zaman dahulu.—Mazmur 7870-72. Belakangan, pada zaman Yesus, menggembalakan domba masih merupakan pekerjaan yang penting. Yesus menyebut dirinya ”gembala yang baik” dan sering menggunakan sifat-sifat gembala yang baik untuk mengajarkan hal-hal penting. Yohanes 102-4, 11 Bahkan, Allah Yehuwa Yang Mahakuasa, disamakan dengan ”seorang gembala”.—Yesaya 4010, 11; Mazmur 231-4. Binatang apa saja yang diurus oleh seorang gembala? Apa saja yang harus ia lakukan? Apa yang bisa kita pelajari dari para gembala yang bekerja keras? Domba dan Kambing Para gembala di Israel kuno kemungkinan besar mengurus domba-domba Karakul, yang memiliki ekor yang besar dan berlemak serta bulu yang tebal. Yang jantan bertanduk, sementara yang betina tidak. Binatang-binatang yang jinak ini penurut dan sama sekali tidak berdaya menghadapi alam sekitar dan pemangsa. Gembala juga mengurus kambing. Biasanya, kambing berwarna hitam atau cokelat. Kuping mereka, yang panjang dan terkelepai, mudah robek karena tersangkut duri dan semak belukar ketika mereka memanjat lereng bukit yang berbatu dan makan di semak-semak. Gembala harus terus melatih domba dan kambing untuk mematuhi perintahnya. Hal ini tidaklah mudah. Walaupun begitu, gembala yang baik merawat kawanannya dengan lembut, bahkan memberi mereka nama yang mereka kenali.—Yohanes 1014, 16. Pekerjaan Gembala di Berbagai Musim Pada musim semi, gembala setiap hari menggiring kawanan dari kandang di dekat rumahnya agar mereka bisa merumput di padang yang subur dan hijau. Selama musim ini, kawanan akan bertambah besar karena kelahiran anak-anak domba dan kambing. Pada saat itu, para pekerja juga akan memangkas bulu domba, dan ini adalah saat yang menggembirakan! Seseorang yang sederhana mungkin hanya punya beberapa ekor domba. Jadi, dia sering meminta bantuan seorang gembala upahan, yang akan menggabungkan beberapa kawanan kecil. Gembala upahan biasanya tidak terlalu memedulikan ternak yang bukan miliknya.—Yohanes 1012, 13. Setelah ladang di dekat desanya selesai dipanen, para gembala akan membawa dombanya untuk memakan tunas dan biji-bijian yang tersisa. Saat musim panas tiba, para gembala memindahkan kawanan ke padang yang lebih sejuk di dataran tinggi. Para gembala bisa bekerja dan tidur di alam terbuka hingga berhari-hari, supaya kawanan bisa merumput di tebing yang hijau. Pada malam hari, ia tidak tidur untuk menjaga kawanan. Kadang-kadang, gembala bisa membawa kawanan ke dalam gua di malam hari, sehingga mereka terlindung dari anjing hutan dan dubuk. Jika lolongan seekor dubuk membuat panik kawanan di kegelapan malam, suara sang gembala yang lembut dan menenteramkan akan menenangkan mereka. Setiap malam, gembala akan menghitung dan memastikan kesehatan setiap domba. Di pagi hari, ia akan memanggil kawanan, dan mereka akan mengikutinya ke padang rumput. Yohanes 103, 4 Pada tengah hari, gembala menuntun kawanan untuk minum dari kolam air yang sejuk. Saat kolam air mengering, gembala menggiring mereka ke sumur dan menimba air untuk mereka. Menjelang berakhirnya musim kering, seorang gembala mungkin akan memindahkan kawanannya ke daerah pesisir dan lembah. Saat musim dingin datang, sang gembala akan menggiring kawanan kembali ke kandang yang tertutup. Jika tidak, domba-domba tersebut bisa mati karena hujan deras, badai es, dan salju. Dari bulan November sampai musim semi, para gembala tidak akan membawa kawanan mereka ke luar. Perlengkapan Kerja Pakaian gembala sederhana namun kuat. Untuk melindunginya dari hujan dan udara malam yang dingin, ia bisa jadi memakai mantel yang terbuat dari bulu domba, dengan bagian bulu di sebelah dalam. Di balik mantelnya, ia mengenakan baju panjang. Sandal yang ia pakai melindungi kakinya dari kerikil tajam dan duri, dan ia mengikatkan kain wol di kepalanya. Perlengkapan seorang gembala biasanya mencakup Sebuah tas kulit yang berisi persediaan makanan, seperti roti, zaitun, buah kering, dan keju 1; kayu pemukul sebagai senjata yang kuat, biasanya sepanjang satu meter dengan batu-batu tajam di ujungnya 2; pisau 3; tongkat, yang digunakan sang gembala untuk menopang tubuhnya sewaktu berjalan atau mendaki 4; tempat air minum 5; wadah lipat dari kulit untuk menimba air dari sumur yang dalam 6; katapel, untuk melontarkan batu ke arah domba atau kambing yang mulai menjauh agar kembali, atau untuk mengusir binatang buas yang mengintai 7; dan seruling, yang ia mainkan sebagai hiburan dan untuk menenangkan kawanan 8. Dari binatang-binatang yang diurusnya, sang gembala memperoleh bahan-bahan pokok, seperti susu dan daging. Bulu dan kulit domba digunakan untuk membuat pakaian dan tempat air, juga sebagai alat tukar. Bulu kambing dipintal menjadi kain, dan domba maupun kambing digunakan sebagai binatang korban. Teladan bagi Kita Gembala yang baik bisa diandalkan, rajin, dan berani. Mereka bahkan mempertaruhkan nyawa untuk melindungi kawanan.—1 Samuel 1734-36. Maka, tidak mengherankan jika Yesus dan murid-muridnya menganjurkan para pengawas Kristen untuk meniru para gembala. Yohanes 2115-17; Kisah 2028 Sama seperti gembala yang baik pada zaman Alkitab, para pengawas di sidang jemaat dewasa ini berupaya keras untuk ’menggembalakan kawanan domba Allah yang ada dalam pemeliharaan [mereka], tidak dengan terpaksa, tetapi dengan rela; juga tidak karena mencintai keuntungan yang diperoleh dengan tidak jujur, tetapi dengan penuh semangat’.—1 Petrus 52. Itulahpintu penggembalaan (Yoh. 10:7) di mana "seekor domba" diperbolehkan masuk disusul dengan "seekor domba" dibelakangnya. Gembala sangat mengenal domba-dombanya dan memanggil mereka menurut namanya masing-masing juga menuntunnya ke luar (Yoh. 10:3). Yesus mengawali pelayanan-Nya di daerah Galilea sebelum mengakhirinya di Yerusalem.
Brother dan sister terkasih, pernahkah Anda kesulitan tidur dan mencoba membayangkan menghitung domba? Sewaktu domba-domba berbulu lembut melompati pagar, Anda menghitung 1, 2, 3, … 245, 246, … 657, 658 …1 Bagi saya, menghitung domba tidak membuat saya mengantuk. Saya khawatir melupakan atau kehilangan satu ekor, dan itu membuat saya tetap terjaga. Dengan si anak gembala yang kemudian menjadi raja, kita memaklumkan “Tuhan adalah gembalaku, takkan kekurangan aku. Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang; Ia menyegarkan jiwaku.”2 GambarKaca patri Gembala Yang Baik Pada saat Paskah ini, kita memuliakan Gembala yang Baik, yang juga adalah Anak Domba Allah. Di antara semua gelar ilahi-Nya, tidak ada yang lain yang lebih lembut atau mengungkap. Kita belajar banyak dari rujukan Juruselamat kepada diri-Nya Sendiri sebagai Gembala yang Baik dan dari kesaksian kenabian mengenai Dia sebagai Anak Domba Allah. Peranan dan simbol ini saling melengkapi dengan kuatnya—siapakah yang lebih baik menolong setiap anak domba yang berharga dengan lebih baik selain Sang Gembala yang Baik, yang menjadi Gembala kita yang lebih baik daripada Anak Domba Allah? “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Putra-Nya yang Tunggal,” dan Putra Tunggal Allah menyerahkan nyawa-Nya dalam kepatuhan yang ikhlas kepada Yesus bersaksi, “Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya.”4 Yesus memiliki kuasa untuk menyerahkan nyawa-Nya dan kuasa untuk mengambilnya Bersatu dengan Bapa-Nya, Juruselamat kita secara unik memberkati kita, baik sebagai Gembala kita yang Baik maupun sebagai Anak Domba Allah. Sebagai Gembala kita yang Baik, Yesus Kristus memanggil kita dalam suara-Nya dan nama-Nya. Dia mencari dan mengumpulkan kita. Dia mengajari kita cara memberikan pelayanan dalam kasih. Marilah kita mempertimbangkan tiga tema ini, dimulai dengan Dia memanggil kita dalam suara-Nya dan nama-Nya. Pertama, Gembala kita yang Baik “memanggil domba-dombanya masing-masing menurut namanya. … Mereka mengenal suara-Nya.”6 Dan “dalam nama-Nya Sendiri Dia memanggilmu, yang adalah nama Kristus.”7 Sewaktu kita mengupayakan dengan niat yang sungguh-sungguh untuk mengikuti Yesus Kristus, ilham datang untuk melakukan yang baik, untuk mengasihi Allah, dan untuk Sewaktu kita menelaah, merenungkan, dan berdoa, sewaktu kita secara teratur memperbarui perjanjian sakramen dan bait suci; dan sewaktu kita mengajak semua orang untuk datang pada Injil dan tata cara-tata cara-Nya, kita menyimak suara-Nya. Di zaman kita, Presiden Russell M. Nelson menasihati kita untuk menyebut Gereja yang dipulihkan dengan nama yang Yesus Kristus wahyukan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Tuhan berfirman, “Apa pun yang akan kamu lakukan, kamu akan melakukannya dalam nama-Ku; oleh karena itu kamu akan menamai gereja dengan nama-Ku; dan kamu akan meminta kepada Bapa dalam nama-Ku agar Dia akan memberkati gereja demi kepentingan-Ku.”10 Di seluruh dunia, di hati dan rumah kita, kita berseru kepada Bapa dalam nama Yesus Kristus. Kita bersyukur atas berkat yang begitu murah hati berupa ibadat, penelaahan Injil, dan kegiatan keluarga kita yang berpusat di rumah dan didukung Gereja, yang sehat. Kedua, Gembala kita yang Baik mencari dan mengumpulkan kita ke dalam satu kawanan-Nya. Dia bertanya, “Siapakah di antara kamu yang mempunyai seratus ekor domba, dan jikalau ia kehilangan seekor di antaranya, tidak meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di padang gurun dan pergi mencari yang sesat itu sampai ia menemukannya?”11 Juruselamat kita menjangkau yang satu dan yang sembilan puluh sembilan, sering kali pada waktu yang bersamaan. Sewaktu kita melakukan pelayanan, kita memberikan pengakuan kepada yang sembilan puluh sembilan yang tabah dan tak tergerakkan, bahkan ketika kita mendambakan yang satu yang telah tersesat. Tuhan kita mencari dan membawa kita “keluar dari segala tempat,”12 “dari keempat penjuru bumi.”13 Dia mengumpulkan kita melalui perjanjian kudus dan darah Juruselamat memberi tahu para murid Perjanjian Baru-Nya, “Ada lagi pada-Ku domba-domba lain, yang bukan dari kandang ini.”15 Di benua Amerika, Tuhan yang telah bangkit bersaksi kepada anak-anak perjanjian Lehi, “Kamu adalah domba-domba-Ku.”16 Dan Yesus berfirman masih ada domba-domba lain yang akan mendengar Betapa Kitab Mormon merupakan suatu berkat sebagai satu kesaksian lagi yang bersaksi akan suara Yesus Kristus! Yesus Kristus mengundang Gereja untuk menerima semua yang mendengar suara-Nya18 dan menaati perintah-perintah-Nya. Ajaran Kristus mencakup pembaptisan dengan air dan dengan api, serta Roh Nefi bertanya, “Jika Anak Domba Allah, Dia yang kudus, mestilah perlu dibaptis dengan air, untuk menggenapi segala kebenaran, ah, maka, betapa jauh lebih perlunya bagi kita, yang tidak kudus, untuk dibaptis, ya, bahkan dengan air!”20 GambarYohanes membaptiskan Yesus Hari ini, Juruselamat kita menghasratkan agar apa yang kita lakukan dan menjadi siapa kiranya kita akan mengundang orang lain untuk datang, mengikuti Dia. Datang temukan kasih, penyembuhan, hubungan, dan keterikatan melalui perjanjian di dalam Dia, termasuk di dalam bait suci kudus Allah, di mana tata cara sakral keselamatan dapat memberkati seluruh anggota keluarga, dengan demikian mengumpulkan Israel di kedua sisi Ketiga, sebagai “Gembala Israel,”22 Yesus Kristus meneladankan bagaimana para gembala di Israel memberikan pelayanan dalam kasih. Ketika Tuhan bertanya apakah kita mengasihi Dia, seperti yang Dia lakukan kepada Simon Petrus, Juruselamat memohon “Gembalakanlah domba-domba-Ku. … Gembalakanlah domba-domba-Ku. … Gembalakanlah domba-domba-Ku.”23 Tuhan berjanji bahwa ketika para gembala-Nya menggembalakan anak-anak domba dan domba-domba-Nya, mereka dalam kawanan-Nya “tidak takut lagi, tidak terkejut dan tidak hilang seekor pun.”24 Gembala kita yang baik memperingatkan bahwa para gembala di Israel tidak boleh terlelap,25 tidak juga menyerakkan atau menyebabkan tersesatnya domba,26 tidak juga mengambil jalan kita sendiri untuk keuntungan diri Para gembala Allah hendaknya memperkuat, menyembuhkan, membalut yang terluka, membawa kembali yang terusir pergi, mencari yang Tuhan juga memperingatkan akan orang upahan, yang “tidak memperhatikan domba-domba,”29 dan “para nabi palsu, yang datang kepadamu dalam pakaian domba, tetapi di dalamnya mereka adalah serigala yang rakus.”30 Gembala kita yang Baik bersukacita ketika kita menggunakan hak pilihan moral dengan niat dan iman. Mereka dalam kawanan-Nya memandang kepada Juruselamat kita dalam rasa syukur atas kurban pendamaian-Nya. Kita membuat perjanjian untuk mengikuti Dia, tidak secara pasif, buta, atau “malu-malu,” melainkan menghasratkan dengan segenap hati dan pikiran kita untuk mengasihi Allah dan sesama kita, saling menanggung beban dan bersukacita dalam sukacita satu sama lain. Sebagaimana Kristus dengan sepenuhnya mendedikasikan kehendak-Nya pada kehendak Bapa, begitu pula kita dengan khidmat mengambil ke atas diri kita nama-Nya. Kita berupaya untuk bergabung dalam pekerjaan-Nya mengumpulkan dan memberikan pelayanan kepada semua anak Allah. Brother dan sister, Yesus Kristus adalah Gembala kita yang Baik yang sempurna. Karena Dia telah menyerahkan nyawa-Nya bagi kita dan kini telah dibangkitkan secara mulia, Yesus Kristus juga adalah Anak Domba Allah yang Anak Domba Allah yang dikurbankan telah diberikan pertandanya sejak awal. Malaikat memberi tahu Adam bahwa kurbannya “adalah suatu kemiripan dari pengurbanan Anak Tunggal Bapa,” yang mengundang kita untuk “bertobat dan meminta kepada Allah dalam nama Putra sepanjang masa.”32 Bapa Abraham, yang menegakkan berkat-berkat perjanjian bagi semua bangsa di bumi, mengalami apa artinya mempersembahkan putra tunggalnya. “Lalu berkatalah Ishak kepada Abraham, ayahnya Bapa.’ Sahut Abraham Ya, anakku.’ Bertanyalah ia “Di sini sudah ada api dan kayu, tetapi di manakah anak domba itu … ? Sahut Abraham Allah yang akan menyediakan anak domba untuk kurban bakaran bagi-Nya, anakku.’”33 Para rasul dan nabi telah meramalkan dan bersukacita akan misi Anak Domba Allah yang telah ditahbiskan sebelum kehidupan ini. Yohanes di Dunia Lama dan Nefi di Dunia Baru bersaksi akan “Anak Domba Allah,”34 “ya, bahkan Putra Bapa Yang Kekal, … Penebus Dunia.”35 Abinadi bersaksi akan kurban pendamaian Yesus Kristus “Kita semua, seperti domba, telah tersesat; kita telah berpaling setiap orang pada jalannya sendiri; dan Tuhan telah meletakkan ke atas dirinya kedurhakaan dari kita semua.”36 Alma menyebut kurban yang besar dan terakhir dari Putra Allah “satu hal yang memiliki kepentingan lebih daripada itu semua.” Alma mengimbau, “Miliki iman kepada Anak Domba Allah,” “datanglah dan janganlah takut.”37 Seorang teman baik berbagi bagaimana dia memperoleh kesaksiannya yang berharga akan Pendamaian Yesus Kristus. Dia tumbuh memercayai dosa selalu mendatangkan hukuman yang besar, ditanggung oleh kita sendiri. Dia memohon kepada Allah untuk memahami kemungkinan pengampunan ilahi. Dia berdoa untuk memahami dan mengetahui bagaimana Yesus Kristus dapat mengampuni mereka yang bertobat, bagaimana belas kasihan dapat memuaskan keadilan. Suatu hari doanya dijawab dalam sebuah pengalaman rohani yang mendatangkan perubahan. Seorang pemuda yang putus asa datang berlari dari toko kelontong membawa dua tas berisi makanan curian. Dia berlari ke jalanan yang padat, dikejar oleh manajer toko, yang menangkapnya serta mulai berteriak-teriak dan berkelahi. Alih-alih merasa menghakimi terhadap pemuda yang ketakutan itu sebagai seorang pencuri, teman saya mendapati dirinya secara tidak terduga dipenuhi dengan rasa iba yang besar baginya. Tanpa rasa takut atau memperhatikan keselamatannya sendiri, dia berjalan maju menghampiri dua pria yang bertikai itu. Dia mendapati dirinya mengatakan, “Saya akan membayar semua makanan itu. Mohon biarkanlah dia pergi. Mohon perkenankan saya membayar makanan itu.” Didorong oleh Roh Kudus dan dipenuhi dengan kasih yang belum pernah dia rasakan sebelumnya, teman saya berkata, “yang ingin saya lakukan hanyalah membantu dan menyelamatkan pemuda itu.” Teman saya berkata dia mulai memahami Yesus Kristus dan Pendamaian-Nya—bagaimana dan mengapa dengan kasih yang murni dan sempurna Yesus Kristus bersedia berkurban untuk menjadi Juruselamat dan Penebusnya, dan mengapa dia menginginkan Dia menjadi Penebus dan Tidak heran kita menyanyikan Lihat Gembala yang Baik, Mencari yang t’lah hilang. S’lamatkan m’reka kembali, Dengan kurban Sebagai Anak Domba Allah, Juruselamat kita mengetahui ketika kita merasa sendirian, tak berarti, tidak yakin, atau takut. Dalam penglihatan, Nefi melihat kuasa Anak Domba Allah “turun ke atas para orang suci dari gereja Anak Domba, dan ke atas umat perjanjian Tuhan.” Meski “tercerai-berai di atas seluruh muka bumi, … mereka dipersenjatai dengan kebenaran dan dengan kuasa Allah dalam kemuliaan besar.”40 Janji berupa pengharapan dan penghiburan ini mencakup zaman kita. Apakah Anda satu-satunya anggota Gereja di keluarga, sekolah, tempat kerja, atau komunitas Anda? Apakah cabang Anda terkadang terasa kecil atau terpencil? Apakah Anda telah pindah ke suatu tempat baru, mungkin dengan bahasa dan adat istiadat yang asing? Mungkin keadaan hidup Anda telah berubah, dan apa yang tidak pernah Anda bayangkan dapat terjadi, kini menghadang Anda? Juruselamat kita meyakinkan kita, apa pun keadaan kita, siapa pun kita, dalam perkataan Yesaya “Ia akan menghimpunnya dengan tangan-Nya; anak-anak domba dipangku-Nya, induk-induk domba dituntun-Nya dengan hati-hati.”41 GambarGembala yang Baik mengumpulkan domba-domba-Nya Brother dan sister, Gembala kita yang Baik memanggil kita dalam suara-Nya dan nama-Nya. Dia mencari, mengumpulkan, dan datang kepada umat-Nya. Melalui para nabi-Nya dan kita masing-masing, Dia mengundang semua untuk menemukan kedamaian, tujuan, penyembuhan, dan sukacita dalam kegenapan Injil-Nya yang dipulihkan dan di jalan perjanjian-Nya. Melalui teladan, Dia mengajari para gembala Israel untuk memberikan pelayanan dalam kasih-Nya. Sebagai Anak Domba Allah, misi ilahi Yesus dipratahbiskan dan disukacitai oleh para rasul dan nabi. Pendamaian-Nya, yang tak terbatas dan kekal, adalah inti dari rencana kebahagiaan dan tujuan penciptaan. Dia meyakinkan kita bahwa Dia membawa kita di sisi hati-Nya. Brother dan sister terkasih, semoga kita berhasrat untuk menjadi “para pengikut Allah dan Anak Domba yang rendah hati,”42 mungkin suatu hari kelak agar nama kita tertulis dalam kitab kehidupan Anak Domba,43 untuk menyanyikan lagu Anak Domba,44 untuk diundang ke perjamuan malam Anak Sebagai Gembala dan Anak Domba, Dia memanggil, Datanglah kembali “pada pengetahuan yang sejati … tentang Penebus [Anda], … gembala [kita] yang agung dan sejati.”46 Dia berjanji bahwa “dengan kasih karunia-Nya [kita] boleh menjadi sempurna di dalam Kristus.”47 Pada saat Paskah ini, kita memuji Dia “Anak Domba itu layak!”48 Hosana kepada Allah dan Anak Domba!”49 Saya bersaksi tentang Dia, Gembala kita yang Baik yang sempurna, Anak Domba Allah yang sempurna. Dia memanggil kita dengan nama kita, dalam nama-Nya—yaitu nama sakral dan kudus Yesus Kristus—amin.
Sebabsejak bapa-bapa leluhur (Abraham, Ishak dan Yakub), pekerjaan gembala sangat biasa di kalangan orang Israel. Dalam tradisi penggembalaan di kalangan bangsa Israel, gembala berjalan di depan, lalu ia memanggil domba-dombanya kemudian mereka mengikutnya. Jadi, sang gembala "memanggil" lalu domba-domba "mengikut". .